Well, di saat liburan saya akui memang sangat
sulit sekali untuk rajin. Godaan untuk main game begitu besar, membuat saya
malas menulis, padahal sudah banyak sekali ide yang menggumpal di otak. Yaudah
lah, ga guna juga curcol ga jelas, langsung aja kita masuk ke inti pembicaraan.
Sesuai yang saya janjikan di artikel sebelumnya, kali ini akan dibahas tentang
game splitscreen.
Game semacam ini sangat tepat untuk dimainkan
ketika liburan, ketika banyak anggota keluarga yang berada di rumah. Daripada
pada sibuk sendiri, mending lemparkan game ke keluarga, biar semuanya pada
ngumpul karena fokus pada satu layar.
Jenis game splitscreen sih biasanya ber-genre
racing. Biasa dapat dimainkan mulai 2 sampai 4 orang. Dan untuk memaikan game
seperti ini, dibutuhkan minimal satu kontroler tambahan. Jadi, player satu
pakai keyboard, pemain dua pakai kontroler. Lebih maknyus kalau semuanya pake
joystik. Joystik yang abal-abal (yang banyak di pinggir jalan) bisa kok.
Supaya mudah untuk perbandingan, tiap game
akan saya buat spec a la saya. Di dalamnya terdapat beberapa komponen
penilaian. Max player merupakan jumlah pemain maksimal, SS type merupakan
bagaimana layar akan dibagi untuk pemain, apakah dibagi secara vertikal (pemain
satu di layar bagian kiri, pemain dua di bagian kanan) atau horizontol (atas
bawah). Support gamepad adalah keterangan apakah game bisa dimainkan dengan
joystick, dan jika ada embel-embel XBOX360, maka game tersebut membutuhkan
kontroler XBOX360 agar kontroler dikenali dengan baik. Tenang, dengan trik,
stik abal-abal juga bisa dianggap stik XBOX360 kok. Lalu, co-op mode adalah
indikasi apakah game bisa dimainkan oleh semua pemain dengan membentuk tim.
Lawannya adalah versus mode, di mana masing-masing pemain bertanding
individual. AI included adalah keterangan apakah dalam game itu para pemain
bisa bersaingan dengan komputer, atau hanya bisa bersaingan dengan pemain lain.
Difficulty adalah tingkat kesulitan, dibagi menjadi tiga yang menggambarkan tingkatan
kesulitan dan apakah bisa diset atau tidak kesulitannya. Dan terakhir, Easy to
Run adalah keterangan apakah game memiliki minimum requirement yang tinggi atau
tidak. Oh ya, di bagian Plus Minus, tercantum kelebihan dan kekurangan game
tersebut.
Berikut ini akan saya bahas beberapa
contohnya. Semua game saya tes di laptop saya dengan setting maksimal. Adapun
spesifikasinya berupa prosesor Intel Core i3 2330M 2.2 GHz, RAM 6 GB DDR3 1333
MHz
1. DiRT 3 (2011)
Game buatan
Codemaster ini menjadi game pertama yang akan dibahas. Game ini mengambil tema
balapan rally. Kelebihan game ini adalah grafis yang memukau. Terdapat beberapa
mode permainan yang bisa dimainkan berdua.
Game ini tergolong
haus spek, dan memiliki tingkat kesulitan yang dapat disesuaikan. Jika hanya
ingin sekedar balap, dapat memilih opsi Casual, atau jika ingin merasakan
sensasi mengendarai mobil rally dengan
segala efeknya, bisa memilih kesulitan yang lebih tinggi.
SS Spec :
Max player : 2 orang
SS type : Horizontal
Support gamepad : Ya – XBOX360
Co-op Mode : Ya
Versus Mode : Ya
A.I. Included : Ya – bisa diset
Difficulty : Bisa diset, cocok untuk
pemula
Easy to Run : Tidak
Plus Minus : (+) Grafis mumpuni, simulasi
rally terbaik, DX11 ready
(-) Spek tinggi
2. DiRT Showdown (2012)
Satu lagi game buatan Codemaster. Genre-nya sama dengan
game di atas, bedanya di sini tidak ada namanya simulasi formal. Permainannya
cenderung brutal, karena mobil dilengkapi dengan nitro dan health. Tabrakan
memang menjadi ciri khas game ini.
Yang unik dari game ini adalah jenis mobil yang bentuknya
aneh, dan adanya mode permainan “Knockdown” dan “Rampage”. Keduanya sarat
dengan kekerasan mobil, namun tetap aman dimainkan anak-anak.
Tingkat kesulitan juga sama. Tak lupa pula, pemain disuguhi grafis yang
memukau. Game ini sendiri adalah keluaran 2012.
SS Spec :
Max player : 2 orang
SS type : Horizontal
Support gamepad : Ya – XBOX360
Co-op Mode : Ya
Versus Mode : Ya
A.I. Included : Ya – bisa diset
Difficulty : Bisa diset, cocok untuk
pemula
Easy to Run : Tidak
Plus Minus : (+) Grafis mumpuni, mode
“Knockdown” dan “Rampage”, DX11 ready,
variasi mobil dan sponsor sudah
tersedia semua sejak awal
(-) Spek tinggi
3. F1 2011
Game ini merupakan official game dari kejuaraan jet darat
F1 2011. Game ini sendiri dibuat oleh Codemaster Birmingham. Game ini memiliki
mode splitscreen sama dengan dua game sebelumnya. Namun, hanya ada satu mode
permainan, yaitu balapan biasa. Pemain bisa memainkan pembalap mana saja, baik
setim atau berbeda konstruktor.
Trek yang dipilih bisa dikostumisasi jumlahnya, ingin main
seluruh trek resmi F1 2011 atau pilih beberapa. Begitu juga dengan lawan dan
jumlah lap-nya.
Game ini memiliki grafis yang bagus dan tergolong haus spek tinggi.
SS Spec :
Max player : 2 orang
SS type : Horizontal
Support gamepad : Ya – XBOX360
Co-op Mode : Ya
Versus Mode : Ya
A.I. Included : Ya – bisa diset
Difficulty : Bisa diset, sedikit
sulit untuk pemula
Easy to Run :
Tidak
Plus Minus : (+) Grafis mumpuni, official
game F1 2011, setting-an fleksibel
(-) Spek tinggi
4. Blur (2010)
Game keempat masih berbau balapan. Kali ini, balapan yang
sangat liar karena dilengkapi power ups. Sekilas, kamu yang sering main CTR
akan mudah beradaptasi dengan game ini.
Game ini memiliki dua mode splitscreen, yaitu balapan biasa
atau mode battle, mirip dengan “Rampage”-nya Showdown. Bedanya, ya tadi,
dilengkapi dengan senjata mematikan seperti peluru kendali, ranjau, dll.
Berbeda dengan ketiga game di atas, grafis yang disajikan masih
tergolong belum wah, walau sudah diset maksimal.
SS Spec :
Max player : 4 orang
SS type : Horizontal (2 orang),
hibrid (3-4 orang)
Support gamepad : Ya – XBOX360
Co-op Mode : Tidak
Versus Mode : Ya
A.I. Included : Ya
Difficulty : Bisa diset, sedikit
sulit untuk pemula
Easy to Run :
Lumayan
Plus Minus : (+) Setting-an fleksibel,
pilihan mobil dan trek banyak, ada senjata
(-) Gambar tergolong biasa
5. Bang Bang Racing (2012)
Game ini dari namanya aja udah ketahuan game balap. Ya,
game ini memang game balap. Bedanya, mobilnya sangat kecil. Versi PC-nya sama
dengan versi Androidnya.
Terdapat dua mode permainan splitscreen, yaitu single race
dan championship. Trek yang disediakan cukup beragam. Kontrolnya mudah, dan
memiliki grafis yang tergolong indah. Mobil yang dapat disediakan cukup
beragam, namun harus kamu unlock lewat Career, begitu pun treknya.
Balapannya sih kayak balap biasa, di trek resmi, dikelilingi
pemandangan yang eksotis. Namun, di trek terdapat beberapa jebakan seperti bom,
minyak pelicin, dll, yang memang terpasang dari sononya. Mobil dilengkapi nitro
dan nyawa. Jika nyawa habis, mobil akan terbakar dan berjalan begitu lambat.
Perbaikan dapat dilakukan di pitstop.
SS Spec :
Max player : 4 orang
SS type : Horizontal (2 orang),
hibrid (3-4 orang)
Support gamepad : Ya – XBOX360
Co-op Mode : Tidak
Versus Mode : Ya
A.I. Included : Ya
Difficulty : Bisa diset, sedikit
sulit untuk pemula
Easy to Run : Ya
Plus Minus : (+) Grafis mumpuni dengan
spek yang rendah, variasi trek
(-) Mobil dan trek harus di-unlock lewat Career,
setting terbatas
6. Dead Block (2012)
Game ini berbeda dengan game-game sebelumnya, karena bukan
balapan. Dead Block adalah game buatan Candy Games yang ber-genre zombie
defense. Bukan, ini bukan tower defense kok. Di game ini, hingga 4 pemain bisa
bekerja sama bertahan dari zombie yang menyerang masuk dari segala penjuru.
Pemain bebas berkeliaran tanpa harus berdekatan dengan
pemain lain. Di game ini, ada 3 karakter, jadi kalau yang main ada 4 orang,
akan ada 2 orang yang karakternya sama. Tiap karakter memiliki kelebihan
masing-masing.
Dalam bertahan, ada 4 kegiatan utama yang bisa dilakukan
selain mondar-mandir ga jelas. Pertama, mencari kayu dengan menghancurkan
barang-barang. Kedua, mencari part dan senjata di berbagai lokasi. Ketiga,
memasang jebakan, dan keempat tentu saja membasmi zombie.
Zombie akan masuk melalui pintu atau jendela. Makanya,
harus dipasangi jebakan, yang mana jebakan yang dibuat tiap karakter berbeda.
Karakter juga memiliki senjata sekunder yang bisa dipakai setelah di-charge,
yaitu semacam senjata api yang dapat melenyapkan banyak zombie dalam waktu
singkat.
Selain jebakan, pemain juga bisa memasang pengalih
perhatian, seperti TV dan daging panggang yang bakalan diserbu oleh zombie,
atau juke box yang membuat zombie berjoget dan mudah dikalahkan.
Satu kata buat game ini : seru! Game ini cocok untuk melatih kerja
sama, karena pemain hanya akan survive jika saling membantu. Jika ada karakter
yang mati, karakter lain yang masih hidup bisa menghidupkannya lagi. Jika
semuanya mati, ya game over.
SS Spec :
Max player : 4 orang
SS type : Horizontal (2 orang),
hibrid (3-4 orang)
Support gamepad : Ya – XBOX360
Co-op Mode : Ya
Versus Mode : Tidak
A.I. Included : Ya – sebagai zombie
Difficulty : Bisa diset, sedikit
sulit untuk pemula
Easy to Run : Ya
Plus Minus : (+) Grafis bagus dengan spek
yang rendah, harus teamwork, variasi senjata
dan jebakan banyak
(-) Jumlah level sedikit
7. Renegade Ops
Dan game terakhir ini juga berbeda. Yap, genre-nya
adventure. Ceritanya, kamu disuruh memberantas musuh yang jahat (ya iyalah).
Sayangnya, bukan sebagai orang yang berlarian ke sana ke mari, namun
mengendarai mobil perang dan helikopter. Unik ya, idenya.
Grafis yang disajikan lumayan bagus. Game ini merupakan
game co-op yang mengharuskan adanya kerja sama. Karena jika tidak, musuh akan
mudah menghabisi pemain. Cerita tentang kesulitan, terasa meningkat sesuai
progres kamu. Karena environment tiap level besar, maka pihak pembuat game
memberikan peta dan penanda menuju objek sasaran. Selain target utama, ada juga
semacam side mission yang membarengi.
Ada 4 karakter mobil yang dapat dipilih, dan semuanya memiliki
kemampuan khusus masing-masing, misalnya ada yang mampu bulletproof untuk
beberapa saat, atau memiliki senjata rudal yang besar, dll. Overall, game ini
cocok untuk memupuk kerja sama di keluarga atau pun pertemanan.
SS Spec :
Max player : 2 orang
SS type : Horizontal atau
vertikal (sesuai pilihan)
Support gamepad : Ya – XBOX360
Co-op Mode : Ya
Versus Mode : Tidak
A.I. Included : Ya, sebagai musuh
Difficulty : Bisa diset, ramah untuk
pemula
Easy to Run : Ya
Plus Minus : (+) Grafis cantik, waktu
bermain per level yang panjang
(-) Tidak ada upgrade senjata (untuk yang level Easy)
Yups, demikian aja game-game splitscreen yang bisa
dijadikan pendekat antar keluarga di kala liburan. Dengan demikian, ga
selamanya teknologi memisahkan yang dekat, ya kan?
(Selanjutnya, akan dibahas game non-splitscreen. Tungguin yak!)
1 komentar:
wah bagus nih infonya. tp saya main dirt 3 split screen malah ada bayangan hitam lebar gitu bos. ada solusi ga? saya udah atur graphic nya tp tetep aja gitu. mohon bantuannya
Posting Komentar