Kamu hobi main game online? Yang dalam bentuk Flash itu loh? Kalau iya, ga ada salahnya kamu baca postingan ini. Yups, kali ini, we're gonna talking 'bout how to download flash games from the internet. Hehehe sok Inggris ya. OK lah kita langsung ke tutorial mudahnya ya. Saya memakai browser favorit saya, Mozilla Firefox.
Langkah pertama, cari game yang kamu mau. Bingung? Ketik aja di mbah Google "flash online games" atau blablabla. Nah, setelah masuk di website, silahkan play-kan. begitu muncul tampilan game-nya, saatnya beraksi.
|
Contoh flash game dari situs PrimaryGames |
Buka menu Tools/Alat (maklum, saya pakai versi Indonesia/cinta Indonesia), lalu pilih Page Information/Informasi Laman. Muncul jendela baru, lalu pilih tab Media. Scroll ke bawah hingga muncul yang berekstensi .SWF dan biasanya berukuran jauh lebih besar dari komponen lainnya dalam list Media tadi. Pilih Save as/Simpan dengan Nama.
|
Cari file SWF-nya |
Yodah deh simpan dengan nama kesukaan kamu. Tutup browser, lalu kamu buka file simpanan yang berformat .SWF tadi. Bisa kamu buka dengan browser kamu, atau dengan SWF player yang bertebaran di jagat inet. Yang saya pakai di tutorial ini adalah Total Video Player.
|
Save as..., lalu |
|
Mainkan secara offline! |
OK sekian saja. Mudah bukan? Sekarang kamu bebas memainkan game flash tersebut tanpa koneksi internet, jadi sangat berguna bagi yang internetan lewat jasa warnet. Hehehe. Semoga bermanfaat!
1 komentar:
nice posting...
http://flashgames2011.blogspot.com/
Posting Komentar