Cari

Quick Info

WATCH_DOGS 2 banyak menuai pujian, terutama di PC mengingat optimasi yang bagus yang dibawanya. Tentu ini menjadi angin segar bagi PC gamer ketika di beberapa waktu lalu terdapat beberapa game level AAA yang memiliki optimasi buruk ketika diluncurkan.
Semoga apa yang dilakukan WD2 menjadi tren di PC gaming tahun depan :)

25 Agustus 2010

Mengatur Pagefile untuk Windows

Pagefile adalah virtual memory, dimana Windows membentuk suatu file bernama pagefile.sys yang ukurannya tergantung besarnya pagefile yang kita pakai. Minimal 2 MB, dan maksimal 1,5 kali memory fisik yang asli. Untuk performa maksimal, harusnya pagefile di-set semaksimal mungkin. Namun, karena memakan space hard disk, terkadang kita harus mengatur ukurannay. Begini caranya.
Buka Properties My Computer, lalu klik tab Advanced. Di bagian Performance, klik Setting. Klik tab Advanced, di bagian Virtual Memory klik Change.
Nah, jika kita mencentang Automatically manage paging...., kita tidak bisa menset sesuka hati. Agar bisa kita set manual, hilangkan tanda centangnya. Jika kita punya banyak partisi, tentukan mau dibuat dimana pagefile-nya. Usahakan di partisi dengan ukuran yang besar.
Ada 3 pilihan, yaitu custom size, terdiri dari Initial size (ukuran awal) dan dibatasi oleh maximum size, agar tidak berlebihan. Pilihan kedua adalah System managed size, yaitu diatur system dengan aturan minimum 16 MB dan maksimal seukuran memory fisik. Sebagai contoh, di laptop saya yang memiliki memory fisik 1,8 GB, saya menset paging file di 3 partisi berbeda, sehingga total paging file mencapai 5379 MB. Jika dibagi 3 menjadi 1793 MB, dimana itu merupakan jumlah memory fisik laptop saya. Yang terakhir No paging file, cocok untuk menghemat space hard disk dengan meniadakan virtual memory.
Setelah selesai, jangan lupa klik Set. Lakukan pada semua partisi.
OK kan. Feel the difference! 

Tidak ada komentar: